Bagana, Satu Divisi Banser Tanggap Bencana

Bang Imam
0
Karena td ada yg share jenis2 Banser, lalu ada pihak yg merasa tersaingi, merasa dijiplak, dan seperti biasa emak2 tukang gosip punya bahan nyinyir. Maka saya coba unggah salah satu jenis (Baca Divisi) Banser : BAGANA (BANSER TANGGAP BENCANA), biar santri2 di sini sedikit faham. Gak faham jg gpp. ☺️😆😊
Kenapa ada BAGANA? Jadi begini, beberapa tahun yg lalu akang/mbakyu santri di sini apakah sering ketemu kata2 "Saat bencana, di mana Banser?". Alhamdulillah adanya BAGANA sekarang kata2 tersebut saat ini sudah tidak ada. Kalaupun ada biasanya dari orang2 yg miskin quota sehingga tidak bisa akses berita giat Banser di lokasi bencana.
Eit... Tapi bukan itu alasannya, BAGANA dibentuk bukan utk mengkonter emak2 tukang nyinyir. Bukan pula utk mengiba simpati dan pujian. Hinaan, cacian, pujian, sanjungan tidak ada pengaruhnya bagi sahabat2 banser. Sejak awal sahabat yang gabung dengan banser niatnya cuma satu khidmah pada ormas warisan Mbah Hasyim Asy'ari, yg dicari cuma satu "dianggap santrine Hadrotusy Syeikh".
Oh ya balik ke Bagana, Bagana lahir karena tuntutan keadaan, tuntutan agar anggota Banser memiliki keahlian yg dibutuhkan di masyarakat, salah satunya adalah keahlian dalam penangan bencana.
Jika dulu banser membantu penanganan bencana asal rekrut anggota yg mau terjun ke lokasi bencana. Sekarang anggota dididik dan dilatih keahlian khusus dlm penangan tanggap darurat bencana. Banser mengundang Instruktur dan pelatih dari TNI/Polri, BPBD, PMI, dan Instansi terkait yg biasa terjun di lokasi bencana.
Anggota banser yang sudah mendapat pelatihan khusus tanggap bencana ini diberi wadah khusus yg diberi nama BAGANA (BANSER TANGGAP BENCANA), dan dibuatkan seragam utk menunjukkan bahwa anggota yg bersangkutan sudah mendapat pelatihan dan pendidikan tanggap bencana. Sehingga ketika diterjunkan ke lokasi bencana tahu apa yg harus dilakukan.
Status mereka sama seperti warga negara indonesia lainnya yg peduli dengan penanganan bencana yaitu RELAWAN. TNI/Polri, BNPB, BPBD, PMI bermitra dengan warga sebanyak mungkin utk membantu tugas mereka sebagai relawan. Dan BAGANA ada salah satu "mitra" tersebut.
Demikian sedikit info dari saya, mudah2an membantu. Postingan ini adalah opini PRIBADI saya, TIDAK mewakili institusi ormas Ansor/Banser. Kalau mau info lebih tgg Bagana, bisa cari di internet dengan kata kunci "BAGANA"
Salam
Anggota BAGANA Satkorcab Demak.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)